Apa saja daftar laptop gaming 5 jutaan terbaik spek dewa? Saat ini laptop bukan hanya sekedar untuk mengerjakan tugas seperti mengetik, membuat presentasi, atau mengedit. Kamu bisa menggunakan laptop untuk bermain game.
Spesifikasi laptop saat ini semakin lama juga semakin bagus sehingga ada beberapa laptop yang memang memiliki spesifikasi gaming. Harga laptop tersebut juga cukup terjangkau sehingga aman di kantong.
REKOMENDASI LAPTOP GAMING 5 JUTAAN TERBAIK
Berikut ini beberapa laptop 5 jutaan gaming dengan spesifikasi terbaik di kelasnya. Dengan spesifikasi tersebut, banyak game yang bisa kamu mainkan dengan lancar.
1. ASUS M409DA – EK301T
Laptop ASUS memang terkenal memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk bermain game. Terbukti dengan kehadiran ASUS ROG yang semakin menegaskan bahwa brand ASUS tidak main-main terhadap spesifikasi laptop yang dimiliki produk andalannya tersebut.
Performanya yang andal menjadi keunggulan dari laptop ASUS. Kamu bisa membeli gaming 5 jutaan dengan spesifikasi yang tidak mengecewakan yaitu ASUS M409DA – EK301T.
Laptop ini mempunyai prosesor AMD Ryzen 3 3200U yang bekerja dengan arsitektur Zen+.
Kecepatannya pun bisa mencapai 2,1 GHz dan kecepatan turbonya bisa menembus angka maksimal 3,7 GHz. Kemudian laptop ini memiliki RAM berkapasitas 4GB serta kartu grafis AMD Radeon RX Vega iGPU.
Spesifikasi yang ada pada laptop tersebut bisa memainkan game-game menengah tanpa ada kendala. Dukungan layar Full HD semakin menambah kenyamanan ketika memainkan game favoritmu.
2. ACER Swift 1 Fresh
Jika kamu perhatikan, laptop ACER Swift 1 Fresh mempunyai tampilan elegan, namun tetap membuatnya terlihat simpel. Ini berkat adanya layar yang sudah minim bezel sehingga mampu membuat laptop tersebut terlihat lebih ramping.
Untuk prosesornya masih memakai Intel Pentium Silver N6000. Jadi memang belum berbekal prosesor seri Intel Core. Meskipun begitu, clock speed dari prosesor tersebut sudah cukup bagus yaitu 3,3 GHz.
Kamu dapat memainkan game kesukaanmu tanpa kendala. Terlebih lagi dengan adanya RAM 4 GB. Bermain game ini tetap terasa menyenangkan sehingga ACER Swift 1 Fresh tetap menjadi pilihan untuk gamer, terutama pecinta produk dari ACER.
3. Lenovo V330 14ARR
Laptop gaming murah 5 jutaan berikutnya datang dari Lenovo. Selain ASUS, Lenovo juga terkenal memiliki laptop dengan spesifikasi garang. Dengan harga 5 jutaan, kamu bisa mendapatkan Lenovo V330 14AR. Salah satu pilihan terbaik untuk game yang memiliki budget terbatas.
Laptop ini hadir dengan AMD Ryzen 3 2200U dengan 2 Core serta 4 Thread. Performanya yang stabil akan menjadi keunggulan tersendiri. Selain itu, Lenovo V330 14ARR memiliki RAM berkapasitas 4 GB dengan kartu grafis AMD Radeon 3.
Keunggulannya memang terlihat jelas dari dapur pacunya. Akan tetapi, laptop ini masih menawarkan keunggulan yang lainnya. Kapasitas hardisk yang mencapai 1 TB membuatmu bisa menyimpan banyak file berukuran besar. Jika kurang puas, tingkatkan kualitasnya dengan hardisk SSD.
4. Avita Pura Ryzen 3, Laptop Gaming 5 Jutaan Spek Gahar
Kami yakin masih banyak yang belum terlalu familiar dengan laptop gaming 5 jutaan ini. Nama Avira Pura memang belum banyak orang mengenalnya.
Meskipun begitu, ketika kamu melihat spesifikasi yang ditawarkan maka kamu mulai tertarik untuk membeli laptop tersebut.
Avira Pura Ryzen 3 bisa menjadi opsi untuk para gamer yang ingin membeli laptop gaming di kelas entry-level. Berbekal prosesor AMD Ryzen 3 3200U membuat performanya tidak mengecewakan. Selain itu, ada RAM 4 GB dengan dukungan SSD 258GB.
Performa laptop ini tidak perlu kamu tanyakan lagi. Berbagai game yang ingin kamu mainkan bisa langsung kamu install dan mainkan saat itu juga. Kemudian untuk VGA-nya menggunakan AMD Radeon 3 iGPU.
5. Lenovo V14 – 14ADA Atlhon Gold 3150U
Dengan daya sekitar 5 juta, kamu bisa membeli salah satu laptop andalan Lenovo. Dengan AMD Athlod Gold 3150U, dapur pacunya cukup tangguh untuk bisa menjalankan banyak game.
Kemampuan prosesor tersebut mendapat dukungan dari VGA AMD Radeon Graphics sehingga menjadikannya semakin seru untuk kamu gunakan bermain game.
RAM 4GB serta hardisk SSD 256GB memberikan kecepatan proses yang andal. Kamu bisa merasakan sendiri kecepatan prosesnya. Dukungan layar 14 inch memberikan tampilan yang memanjakan mata baik untuk bermain game atau menonton film.
6. ACER Inspire 3 Slim A314 Intel N5100
Masih dengan laptop keluaran ACER. Sekarang kamu merekomendasikan ACER Inspire 3 Slim A314 Intel N5100. Laptop gaming harga terjangkau dengan dukungan GPU Intel UHD Graphics. Terdapat dua pilihan RAM yaitu 4GB dan 8GB.
Kecepatan prosesnya juga semakin bisa kamu andalkan karena hardisknya menggunakan SSD 256 GB. Jadi, game yang kamu mainkan tidak mengalami masalah dan kamu bisa terus memainkan game-game favoritmu dengan nyaman.
7. HP 14s – CF1051TU
HP juga memiliki salah satu laptop terbaik untuk bermain game. Kali ini ada HP 14s – CF1051TU yang memakai prosesor Intel Celeron 4205U. Kemampuan dari proses tersebut bisa memberikan kecepatan mencapai 1,8 GHz.
Selanjutnya pada bagian RAM berbekal 4 GB membuat performanya cukup bisa kamu andalkan. Lalu untuk hardisknya menggunakan SSD berkapasitas 256 GB.
Jadi, performanya untuk bermain game-game ringan sampai menengah sudah bukan hal perlu kamu ragukan.
8. Lenovo V15ADA Ryzen 3 3250U
Lenovo V15ADA juga bisa menjadi salah satu laptop gaming 5 jutaan pilihan terbaikmu. Berbekal AMD Ryzen 3 3250 U yang mempunyai kecepatan hingga 2,60 GHz.
Harganya pun masih cukup terjangkau sehingga kamu tidak perlu berpikir dua kali untuk membelinya.
Kemampuan laptop tersebut kabarnya mampu menyamai prosesor Intel Core i3 10th yang memiliki harga lebih mahal. Dukungan RAM 4 GB serta SSD sebesar 256 GB memberikan performa yang pastinya tidak mengecewakan.
Game-game ringan sampai menengah bisa kamu mainkan tanpa ada kendala. Keunggulan lainnya terdapat pada keyboardnya yang ergonomis. Jadi, kamu juga bisa lebih nyaman ketika menggunakannya untuk mengontrol game.
9. Dell Inspiron 3481
Dell juga terkenal sebagai pabrikan laptop gaming. Dengan Dell Inspiron 3481, kamu sudah bisa memiliki laptop dengan prosesor Intel Core i3 7020U. Prosesor tersebut mempunyai kecepatan sebesar 2,3 GHz membuatnya memiliki performa yang stabil.
Kemudian untuk spesifikasi RAM-nya yaitu 4 GB. Kamu masih bisa meningkatkan kapasitasnya hingga mencapai 16 GB untuk memberikan performa yang lebih baik. Bagaimana untuk kartu grafisnya?
Dell Inspiron 3481 memakai Intel HD Graphics yang 620 yang dikombinasikan dengan AMD Radeon 520. Performanya di atas kertas tidak mengecewakan. Kamu bisa membeli laptop ini juga di harga 5 jutaan dan dapatkan pengalaman bermain game yang menyenangkan.
Mana Laptop Gaming 5 Jutaan yang Menarik Perhatian Kamu?
Sekian rekomendasi laptop gaming 5 jutaan. Dari sekian pilihan yang kami berikan, silakan memilih salah satu yang spesifikasinya paling sesuai dengan budgetmu. Semoga bermanfaat!
Posting Komentar untuk "9 Laptop Gaming 5 Jutaan Spek Dewa Idaman Para Gamer"